Melihat bitcoin telah menciptakan ATH baru pada siklus kali ini, tapi justru ATH tercipta sebelum halving terjadi dan Ini sangat bebeda dengan halving-halving sebelumnya ATH tercipta pasca halving. Jadi percayalah ATH sesungguhnya akan tercipta beberapa bulan kedepan, ini jika kita megacu pada ATH pada halving-halving sebelumnya.
Dengan ATH yang tercapai sebelum halving, sulit untuk percaya kalau ATH sebenarnya akan tetap sama skemanya seperti bullrun sebelumnya. Dari pra-halving saja sudah tidak sama, wajar kalau orang-orang beranggapan pasca-halvingnya juga akan beda. Sejauh ini, kebanyakan prediksi beranggapan kemungkinan akan ada perbedaan terkait ATH di musim ini. Bahkan ada yang beranggapan ATH tidak akan sesignifiakn sebelumnya, bisa jadi tidak jauh dari ATH pra-halving.
Maka benar seperti anda katakan berinvestasi pada bitcoin sebaiknya fokus pada jangka panjang bukan dalam jangka pendek. Sebenarnya membeli dengan cara All in juga tidak masalah jika memang anda memiliki cukup banyak uang dan memang untuk jangka panjang. Tapi ini kembali lagi kepada strategi dan tujuan inevtasi kita masing-masing.
Tidak ada masalah mau investasi short-term atau long-term. Yang paling penting, selalu sesuaikan target atau tujuannya berdasarkan waktu beli. Jangan sampai beli pas waktu bullish, kemudian pasang target TP di musim bearish. Yang seperti ini kan jelas tidak akan seperti yang diharapkan hasilnya. Mengenai investasi all in, kalau untuk Bitcoin saya rasa tidak ada masalah. Tapi kalau mau all in di altcoins yang belum teruji, sebaiknya dihindari. All in hanya untuk koin-koin seperti BTC atau ATH saja.
