Bergabungnya Mbappe ke Real Madrid seperti mimpi yang menjadi kenyataan, kerja keras manajemen selama ini berhasil mendatangkan Mbappe secara garis, tentu para fans sangat antusias menyambut kedatangannya dan berharap dia menjadi mesin gol baru buat Real Madrid. Namun yang terjadi sekarang tidak seperti yang diharapkan, Mbappe justru flop setelah memakai Jersey Real Madrid, selain itu kehadirannya juga mengubah permainan Real Madrid, dia tidak mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir, Vinicius menjadi harapan Real Madrid saat ini, Bellingham pun mulai kesulitan mencetak gol.
Mungkin saat ini mbappe belum beradaptasi dengan permainan real Madrid sehingga dia masih sulit untuk mencetak gol, saya yakin dengan usia yang masih muda dia akan menjadi andalan masa depan real Madrid dan akan mudah untuk bekerja sama dengan link depan real Madrid, Untuk Vinicius memang saat ini sedang berada di performa terbaik sehingga dia selalu bisa mendominasi permainan real Madrid dan sering mencetak gol,dan saat ini masih banyak pertandingan yang harus di jalankan jadi masih punya peluang besar untuk mbappe terus bisa menciptakan gol untuk real Madrid.
Mbappe memang belum nyetel dengan gaya permainan Real Madrid, dan sepertinya Ancelotti harus secepatnya menemukan solusi strategi dan formasi agar Mbappe bisa semakin beradaptasi dengan cepat. Jelas tidak mungkin untuk menggeser posisi Vini, karena pemain Brasil itu sekarang sedang bagus-bagusnya. Mungkin salah satu opsinya adalah dengan mencarikan pemain baru yang bisa melakukan umpan terobosan akurat, sehingga speed Mbappe dan Vini bisa semakin dioptimalkan.
Bellingham memang tidak setajam musim lalu, dan sepertinya ini ada kaitannya dengan posisi barunya sekarang yang agak mundur kebelakang. Kalo dulu dia kan berada tepat di belakang 2 striker, dan lebih sering berperan sebagai penyerang lubang.