Post
Topic
Board Bahasa Indonesia (Indonesian)
Re: Berani mengambil resiko apakah salah satu tindakan menuju sukses
by
reagansimms
on 04/06/2025, 05:11:12 UTC
Ada benarnya menuju kesuksesan pasti ada resiko yang besar,namun sering terjadi terlalu berambisi sehingga mengesampingkan segala halangan dan rintangan merupakan pondasi menuju kesuksesan.
Dalam mengambil resiko perlu pertimbangan yang akurat dan perhitungan yang cermat. Supaya jangan salah sehingga gagal deh sukse.
Iya gak kawan
Iya pada intinya mengambil risiko juga benar-benar harus di pertimbangan dengan matang, jadi intinya jangan sampai mengambil risiko yang tidak bisa kita hadapi ketika risiko itu menimpa kita. Karena pada dasarnya risiko itu tidak perlu di ambil, karena setiap tindakan kita di dunia bisnis ataupun pekerjaan sudah otomatis ada risikonya. Jadi pada intinya risiko tidak akan mungkin bisa di hindari jika kita melakukan suatu hal. Lalu soal mengambil risiko yang besar seperti yang banyak orang katakan, hal tersebut memang tindakan yang sangat bagus jika kita benar-benar siap menanggung semua konsekuensi nya. Jadi jangan sampai kita berani mengambil risiko yang besar, tapi kita tidak mau menanggung risiko tersebut. Oleh sebab itulah menurut saya dalam mengambil risiko itu lebih baik di lakukan secara bertahap saja dan jangan langsung sekaligus besar. Karena dengan begitu kita akan mudah menerima dan beradaptasi dengan risiko yang kita ambil tersebut. Karena orang-orang yang sukses saat ini pun tidak sekaligus mengambil risiko yang besar, mereka juga memulainya dari risiko yang kecil dulu.
Agar dapat mengambil risiko dengan lebih percaya diri, anda perlu memahami risiko dan menggunakan strategi yang tepat. Namun perlu digarisbawahi, setiap investasi atau semacamnya seperti pedang bermata dua, jadi anda harus memastikan kesiapan diri untuk menghadapi kemungkinan kerugian dengan menginvestasikan uang yang tidak diperlukan untuk kebutuhan sehari-hari.
Mengambil risiko dalam porsi kecil memang sudah seharusnya dilakukan oleh sebagian besar pemula, strategi ini dapat menambah pengetahuan dalam memahami detail-detail kecil yang dapat menyebabkan terkurasnya modal dasar, selain itu perlu dihindari juga membuat keputusan berdasarkan emosi karena itu akan membuat harapan semakin sempit.