~~~
Saya kurang yakin tentang statemen anda, terutama saya merasakannya sendiri sewaktu melamar sebagai merit source.
Tidak semua user SFI mendukung aplikasi merit source dari pengguna SFI karena berbagai alasan. Dukungan datang dengan dua cara, beberapa akan mendukung langsung dan beberapa yang lain akan mendukung dengan cara berbeda seperti memaksimalkan kemampuannya dalam membuat postingan berkualitas untuk dapat diangkat sebagai postingan yang layak diajukan dalam aplikasi. Tapi dukungan tidak menentukan keputusan admin dalam pemilihan merit source, tetapi kemapanan dan kontribusi userlah yang bisa menentukannya.
Saya telah membatalkan aplikasi merit source sejak lama, bukan karena kurangnya dukungan, tetapi saya punya kekurangan sendiri dalam hal teknis yang mungkin dibutuhkan sebagai salah satu syarat menjadi merit source. User seperti abhiseshakana, mu_enrico, masulum, taufik123 dan Chikito mungkin lebih berpeluang untuk diangkat menjad merit source dibandingkan saya. Jadi karena keterbatasan itu, saya memutuskan membatalkan aplikasi itu.
Nah, ini yang masih menjadi PR yang perlu selesaikan, maksud saya, siapapun yang mengajukan diri sebagai Merit Source perlu di dukung selama user yang mengajukan aplikasi memiliki kemampuan diatas rata-rata, baik dari segi teknis maupun lainnya. Saya pernah melihat aplikasi yang anda ajukan, waktu itu ada beberapa user SFI yang mendukung anda "tidak perlu menyebutnya satu persatu disini".
Sebenarnya anda memiliki latar belakang yang komplit menjadi Merit Source, kemampuan dan kedermawanan anda tidak perlu diragukan lagi, apalagi anda juga aktif membantu di Thread Help dan memoderasinya secara langsung. Saya sangat menghargai langkah anda menarik aplikasi tersebut karena itu akan menjadi keputusan terbaik buat anda.