Kalo bisa berhenti itu bagus demikian pula tidak masuk sama sekali, itu lebih bagus lagi tapi buat yang udah masuk tapi ga mau keluar tidak serta merta buruk juga.
Ane tidak menampik bahwa ane berjudi buat cari menang, ga ada orang berjudi yang murni cuma buat senang2 tapi yg paling penting adalah harus tetap diambang batas yang aman.
Selama masih bisa membatasi diri sendiri, penyesalan tidak akan datang. Ini memang gampang ketika diomongkan tapi sangat sulit untuk dilakukan karena sifat serakah manusia itu selalu berbisik.
Pada akhirnya semua juga pasti merasakan bahwa berjudi untuk bersenang-senang adalah sebuah alibi karena bagaimanapun juga kita pasti bermain ingin menang meskipun memang ini menjadi 50:50 bahkan perbandingannya lebih kecil dari itu karena selain dari berkutat dengan keberuntungan kita juga sadar bahwa pada akhirnya kita melawan kasino yang memang akan selalu untung pada akhinrya sehingga peluangnya kecil tetapi kita juga ingin tetap menang meskipun memang peluangnya kecil.
Tetapi seperti yang mas nya katakan, kita harus tahu ambang batas yang kita miliki yang sayangnya hal seperti ini terkadang selalu dilupakan padahal ini menjadi sebuah hal penting yang harus dimiliki sejak awal karena bagaimanapun juga kita pasti sadar bahwa jika kita melewati hal ini maka akan ada kemungkinan terburuk dimana kita menghabiskan seluruh harta benda yang kita miliki yang sialnya hal ini hanya bisa disadari sebagian orang ketika sudah terjadi.
Sudah banyak contoh seperti ini termasuk mungkin untuk OP tetapi pada akhirnya kenapa perjudian masih sangat ramai karena pada akhirnya hal seperti ini dimana kesenangan selalu ada dan animo serta hype yang semakin besar (apalagi ketika berhubungan dengan regulasi yang sedikit sulit karena perjudian ilegal) maka selalu ada rasa dimana tantangan semakin besar dan kita akan berbangga jika bisa mendapatkan sesuatu ketika orang lain tidak mendapatkannya. Ini selalu menjadi sebuah kondisi klasik yang terus berulang bagi para penjudi termasuk saya karena memang tidak mengakui juga akan menjadi naif pada akhirnya.